Facebook

jendelawarta.com, memberikan Informasi yang lengkap dan akurat

Jelang Pilkada Serentak 2024 Kapolda Jatim Kunjungi Tokoh Ulama dan Pengasuh Ponpes di Sampang

 SAMPANG – Kapolda Jatim Irjen Drs. Imam Sugianto M.Si melaksanakan kunjungan ke beberapa pengasuh Pondok Pesantren ( Ponpes) di Sampang dia...


 SAMPANG – Kapolda Jatim Irjen Drs. Imam Sugianto M.Si melaksanakan kunjungan ke beberapa pengasuh Pondok Pesantren ( Ponpes) di Sampang diantaranya Ponpes Darul Ulum Gersempal Omben, Ponpes Ponpes Assirojiyah Kajuk dan Ponpes Darus Salam Torjun.

Kunjungan tersebut dilaksanakan usai pimpin apel gelar pasukan Operasi Mantap Praja Semeru 2024  di Sampang, Rabu (14/8).

"Kunjungan kami ini dalam rangka mempererat tali silaturahmi dengan para Kyai dan tokoh Ulama, " ujar Irjen Imam Sugianto di sela kunjungannya.

Sementara itu pengasuh Ponpes Assirojiyah Kajuk, KH. Itqon Busiri mengungkapkan bahwa kunjungan Kapolda Jatim dan rombongan selain bersilaturahmi juga menyampaikan pesan kepada para ulama di Madura untuk turut menjaga kondusifitas Kamtibmas terutama menjelang Pilkada 2024.

"Bapak Kapolda Jatim juga  menyampaikan pesan kepada kita semua untuk menjaga kondusifitas khususnya di Madura raya dalam menghadapi Pilkada 2024," kata KH. Itqon Busiri.

Selain itu lanjut KH. Itqon Busiri yang sekaligus Ketua PCNU Sampang, dalam kunjungan tersebut Kapolda Jatim  juga meminta doa dan dukungan para ulama agar pelaksanaan Pilkada 2024 nantinya berjalan lancar, aman dan damai.

Hal senada juga disampaikan pengasuh Ponpes Darus Salam Torjun, KH. Muhammad Aunul Abied Shah.

Ia mengatakan bahwa kunjungan Kapolda Jatim usai memimpin apel gelar pasukan Operasi Mantap Praja Semeru 2024 selain memperat tali silaturahmi juga menyampaikan pesan agar para ulama dapat menjadi cooling system pada tahapan Pilkada 2024.

"Pada dasarnya kami para ulama sangat mendukung apa yang disampaikan oleh Bapak Kapolda Jatim, bahwa Pilkada 2024 nanti adalah moment yang harus kita sukseskan tanpa ada perpecahan," ujar KH. Muhammad Aunul Abied.

Usai silaturahmi dengan para tokoh ulama Kabupaten Sampang, Irjen Drs. Imam Sugianto beserta rombongan melaksanakan sholat dzuhur berjamaah dan dilanjutkan acara ramah tamah yang juga di hadiri ketua KPU Kabupaten se Madura Raya.

Dalam kunjungannya, Kapolda Jatim didampingi Kasdam V Brawijaya Brigjen TNI Endro Satoto, Kabinda Jawa Timur Brigjen Pol Rudy Tranggono, PJU Polda Jatim, Kapolres Sampang AKBP Hendro Sukmono dan Dandim 0828/Sampang, Letkol Czi Suprobo Harjo Subroto.

Pada kesempatan tersebut Kabidhumas Polda Jatim, Kombes Pol Dirmanto mengatakan kepada awak media bahwa kegiatan ini merupakan salah satu kegiatan dalam Operasi Mantap Praja Semeru 2024 yaitu Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) sebagai upaya cooling system menjelang Pilkada serentak.

“Colling system kami laksanakan untuk mencegah potensi konflik dan antisipasi perpecahan di masyarakat,” ujar Kombes Dirmanto.

Kabidhumas Polda Jatim ini berharap semua warga masyarakat terutama yang akan menyalurkan suaranya agar menyalurkan sesuai dengan mekanisme yang benar dengan datang ke TPS.

“Mari kita sukseskan penyelenggaraan Pilkada 2024 ini supaya terpilih pemimpin-pemimpin yang akan membawa kesejahteraan untuk masyarakat, khususnya di wilayah Jawa Timur, ” pungkas Kombes Dirmanto. (*)

COMMENTS

Dibaca :

Nama

Banyuwangi,3,BLITAR,1,Diandra Edrania,1,Headline,21,Hj Sri Wahyuni,1,Iconnet,4,ICONPLUS,1,IKN,1,Incubation Mentoring Business,1,INDOSAT,1,JAKARTA,3,Jember,1,Jendela Warta,2,KEDIRI,5,Lazisnu,1,LUMAJANG,1,MADIUN,2,Magetan,1,Malang,5,Pacitan,2,Pasuruan,3,PLN Icon Plus,7,Polisi Pemain Timnas,1,Polri,1,Ponorogo,5,SIDOARJO,9,Surabaya,19,Tuban,1,
ltr
item
Jendela Warta: Jelang Pilkada Serentak 2024 Kapolda Jatim Kunjungi Tokoh Ulama dan Pengasuh Ponpes di Sampang
Jelang Pilkada Serentak 2024 Kapolda Jatim Kunjungi Tokoh Ulama dan Pengasuh Ponpes di Sampang
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjPG_JhgAo1BtxroEhnhovmG5dzFlcjRW5ZozcH1Uqf6lDE6Fqx5QuypZBt9mDpC9yk5-_87zCV-0JizOydvIFF4unoIj4T6FdmZ3PT2Zes3poyfgDzgbovbiO2JTbt5YOWQXy-MQpijDmtGwJudL0MwvVZpBilYOZX5634RnC71HGPosfaCyICs6AnrDk/s320/WhatsApp%20Image%202024-08-15%20at%2010.03.27.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjPG_JhgAo1BtxroEhnhovmG5dzFlcjRW5ZozcH1Uqf6lDE6Fqx5QuypZBt9mDpC9yk5-_87zCV-0JizOydvIFF4unoIj4T6FdmZ3PT2Zes3poyfgDzgbovbiO2JTbt5YOWQXy-MQpijDmtGwJudL0MwvVZpBilYOZX5634RnC71HGPosfaCyICs6AnrDk/s72-c/WhatsApp%20Image%202024-08-15%20at%2010.03.27.jpeg
Jendela Warta
https://www.jendelawarta.com/2024/08/jelang-pilkada-serentak-2024-kapolda.html
https://www.jendelawarta.com/
https://www.jendelawarta.com/
https://www.jendelawarta.com/2024/08/jelang-pilkada-serentak-2024-kapolda.html
true
8431915365302312160
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy