Facebook

jendelawarta.com, memberikan Informasi yang lengkap dan akurat

Cegah Kenakalan Remaja, Polres Lamongan Beri Edukasi Pelajar Tentang Bahaya Narkoba dan Bullying

 LAMONGAN - Polres Lamongan berpartisipasi aktif dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa siswi baru. Seperti pad...


 LAMONGAN - Polres Lamongan berpartisipasi aktif dalam kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi siswa siswi baru.

Seperti pada kegiatan MPLS di SMP Negeri 4 Lamongan, tampak Polisi memberikan edukasi yang komprehensif terkait Narkoba, Bullying dan tertiba berlalu lintas.

Kegiatan diawali oleh Unit Resnarkoba Polres Lamongan yang memberikan pemahaman mendalam tentang bahaya narkoba.

Dengan sesi edukasi dari Unit Resnarkoba Polres Lamongan yang dipimpin oleh IPTU Ridwan H., S.M., KBO Satresnarkoba Polres Lamongan.

Ia menyampaikan materi mengenai pengertian Narkoba, jenis-jenis narkotika dan obat berbahaya lainnya, dampak dan efek samping penggunaan narkoba, ciri-ciri pengguna narkoba, serta sanksi hukum bagi penyalahgunaan narkoba.

Para siswa diberikan pemahaman tentang bahaya dan dampak buruk penyalahgunaan narkoba, sehingga diharapkan mereka dapat menghindari jerat narkoba di masa depan.

Selanjutnya, edukasi dilanjutkan oleh Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) yang dipimpin oleh Kanit Binpolmas, Ipda Purnomo beserta anggota Satbinmas Polres Lamongan.

Mereka memberikan pemahaman terkait bahaya dan pencegahan bullying di lingkungan sekolah. 

Edukasi ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi semua siswa, serta mencegah terjadinya bullying yang dapat berdampak negatif pada perkembangan psikologis siswa.

Sesi terakhir diisi oleh Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Polres Lamongan yang memberikan sosialisasi terkait keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) kepada siswa baru SMP Negeri 4 Lamongan. 

Edukasi ini meliputi pemahaman tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas dan tata cara berlalu lintas yang baik dan benar.

Kapolres Lamongan, AKBP Bobby A. Condroputra, S.H., S.I.K., M.Si , menjelaskan bahwa kepolisian tidak hanya bertugas menangkap pelaku kejahatan tetapi juga berperan aktif dalam memberikan himbauan dan edukasi kepada siswa-siswi sekolah.

"Dengan adanya himbauan dan edukasi ini, kami berharap dapat memberikan pemahaman sejak dini kepada para siswa tentang bahaya narkoba, bullying, dan pentingnya tertib berlalu lintas," ujarnya.

Kegiatan edukasi ini mendapat sambutan positif dari pihak sekolah dan diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para siswa dalam menjalani kehidupan sehari-hari dengan lebih baik dan bijaksana. (*)

COMMENTS

Dibaca :

Nama

Banyuwangi,3,BLITAR,1,Diandra Edrania,1,Headline,21,Hj Sri Wahyuni,1,Iconnet,4,IKN,1,INDOSAT,1,JAKARTA,1,Jember,1,Jendela Warta,1,KEDIRI,3,Lazisnu,1,LUMAJANG,1,MADIUN,2,Magetan,1,Malang,5,Pacitan,2,Pasuruan,2,PLN Icon Plus,6,Polisi Pemain Timnas,1,Polri,1,Ponorogo,5,SIDOARJO,6,Surabaya,12,Tuban,1,
ltr
item
Jendela Warta: Cegah Kenakalan Remaja, Polres Lamongan Beri Edukasi Pelajar Tentang Bahaya Narkoba dan Bullying
Cegah Kenakalan Remaja, Polres Lamongan Beri Edukasi Pelajar Tentang Bahaya Narkoba dan Bullying
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgmFmNERwu02vmJ8KXYEI65qVWdJLuf3idkrrQuzVv-Z9liBtoBYdTT8hxiGQ1YwOctH-V6HtYg9lu_MNW6nBLjRQnkgzdpVviTT1-Tu8u_XgAe50wJu5gyxLFPNzNkXCHf-eBO5V1RImsZ4Im9B2xNI_ryG-qTTAB8tgulRqHrG-gOOCh7C4kFn-Bn1UE/s320/WhatsApp%20Image%202024-07-18%20at%2008.11.36.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgmFmNERwu02vmJ8KXYEI65qVWdJLuf3idkrrQuzVv-Z9liBtoBYdTT8hxiGQ1YwOctH-V6HtYg9lu_MNW6nBLjRQnkgzdpVviTT1-Tu8u_XgAe50wJu5gyxLFPNzNkXCHf-eBO5V1RImsZ4Im9B2xNI_ryG-qTTAB8tgulRqHrG-gOOCh7C4kFn-Bn1UE/s72-c/WhatsApp%20Image%202024-07-18%20at%2008.11.36.jpeg
Jendela Warta
https://www.jendelawarta.com/2024/07/cegah-kenakalan-remaja-polres-lamongan.html
https://www.jendelawarta.com/
https://www.jendelawarta.com/
https://www.jendelawarta.com/2024/07/cegah-kenakalan-remaja-polres-lamongan.html
true
8431915365302312160
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy